Cara Download Sertifikat Akreditasi Sekolah Dan Madrasah - Pojok Sekolah

Cara Download Sertifikat Akreditasi Sekolah Dan Madrasah

Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN S/M) pada tahun 2018 kemarin telah mengeluarkan trobosan baru dalam pelaksanaan akreditasi, jika pada tahun-tahun sebelumnya pelaksanaan akreditasi masih menggunakan cara manual baik dalam bidang pendataan siswa, Guru, tenaga kependidikan maupun sarana prasarana.
unduh sertifikat akreditasi

Namun pada tahun 2018 kemarin BAN S/M mengeluarkan kebijakan bahwa untuk pelaksanaan akreditasi bagi sekolah/madrasah yang terjaring dalam sasaran akreditasi harus melalui sistem SISPENA (Sistem Informasi Penilaian Akreditasi Sekolah) yang berbasis web,  selain di gunakan sebagai penilaian dan pengisian Data Isian Akreditasi (DIA), pada laman Sispena ini juga piagam atau sertifikat akreditasi Sekolah/Madrasah yang sudah di visitasi di umumkan hasilnya.

Oleh karena itu bagi Sekolah/Madrasah yang telah selesai divisitasi dan hasilnya telah diumumkan Baca "Bukti Fisik Akreditasi", sekolah/madrasah tersebut dapat mengunduh sertifikat atau piagam akreditasi secara mandiri, sertifikat/piagam akreditasi yang telah diunduh berlaku sah sehingga dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Meskipun bentuk piagam akreditasi berupa digital dan bisa dicetak sendiri namun piagam akreditasi ini tetap sah dan berlaku sebagaimana mestinya seperti halnya piagam akreditasi yang diberikan oleh BAN S/M Provinsi dalam bentuk fisik.

Pada piagam akreditasi yang berupa digital ini telah dilengkapi dengan tanda tangan elektronik (barcode) yang sesuai dengan ketentuan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) dan undang-undang ITE pasal 11 tentang tanda tangan elektronik

Unduh Sertifikat Akreditasi


Sebenarnya untuk mengunduh dan mencetak sertifikat/piagam Akreditasi di laman SISPENA sangatlah mudah, walaupun hal ini mudah tapi tenang saja dibawah ini akan mimin berikan langkah-langkah untuk mengunduh piagam akreditasi tersebut, barangkali dari rekan-rekan ada yang belum tahu caranya, untuk silahkan anda simak langkah-langkah berikut ini:
  • Langkah pertama silahkan anda kunjungi alamat berikut:https://bansm.kemdikbud.go.id/sispena/login
  • Langkah selanjutnya silahkan anda masukan username dan password sekolah/madrasah anda serta isi captcha yang ada kemudian klik login
  • Langkah berikutnya setelah berhasil masuk, silahkan anda klik menu dashboard yang ada di pojok kanan atas
  • Langkah selanjutnya akan ada tampilan beberapa tahapan akreditasi yang berhasil anda lalui
  • Berikutnya silahkan anda cari dan klik tulisan "Download Sertifikat" yang berada di samping kiri di bawah tahapan pleno
    unduh sertifikat akreditasi
  • Selanjutnya akan tampil sertifikat akreditasi, silahkan anda unduh
Jika pada saat mengunduh sertifikat akreditasi terdapat kesalahan (Error), untuk bisa mengunduh sertifikat tersebut silahkan anda lakukan hal-hal berikut
error saat unduh sertifikat akreditasi

  1. Silahkan anda klik tulisan "Advanced"
  2. Kemudian klik "Proceed to 118.98.221.173 (Unsafe)
  3. Dan Alhamdulillah Sertifikat berhasil anda unduh dengan selamat
Demikian yang dapat mimin sampaikan, semoga tutorial cara Mengunduh Sertifikat Akreditasi ini bsa membantu rekan-rekan yang belum mengetahui caranya
Disqus comments